logo-pmjnews.com

News

Rabu, 11 Mei 2022 13:22 WIB

Polri Duga 3 dari 5 Fasilitator Keuangan ISIS Berada di Suriah

Editor: Fitriawan Ginting

Penulis: Yeni Lestari

Keterangan Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo. (Foto: PMJ News)
Keterangan Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS - Kantor Pengawasan Aset Asing (OFAC) Departemen Keuangan Amerika Serikat (AS) mengatakan terdapat lima orang warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi fasilitator keuangan ISIS. Mabes Polri mengatakan sudah melakukan pemanatauan terhadap lima WNI tersebut. Adapun tiga dari lima WNI yang berperan sebagai fasilitator keuangan ISIS diduga tengah berada di Suriah.

"Dua perempuan atas nama Dwi Dahlia Susanti dan Dini Ramadani diyakini kuat saat ini berada di Suriah berdasarkan dokumen perjalanan. Satu lagi, Muhammad Dandi Adiguna, keterangan ayahnya berada di luar negeri mungkin di Suriah," ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, Rabu (11/5/2022).

Lanjut Dedi, dua WNI lain atas nama Ari Kardian dan Rudi Heriadi tercatat pernah menjalani hukuman di Indonesia. Ari terlibat kasus pengiriman orang ke Suriah dengan ancaman hukuman 3 tahun penjara.

"Sementara Rudi Heriadi di tahun 2019 divonis 3 tahun 6 bulan penjara, dia baru bebas. Kasusnya karena deportan dari Suriah," jelasnya.

Sebelumnya, Kantor Pengawasan Aset Asing (OFAC) Departemen Keuangan Amerika Serikat mengumumkan 5 nama fasilitator keuangan ISIS yang beroperasi di seluruh Indonesia, Suriah, dan Turki.

Kelima fasilitator tersebut memiliki peran penting yang dapat membantu memfasilitasi perjalanan ekstremis ke Suriah dan beberapa tempat lain dimana ISIS beroperasi.

BERITA TERKAIT