logo-pmjnews.com

Politik

Senin, 11 April 2022 15:05 WIB

Jokowi: Anggaran Pemilu dan Pilkada Capai Rp110,4 Triliun

Editor: Ferro Maulana

Presiden Joko Widodo. (Foto: Instagram Jokowi).
Presiden Joko Widodo. (Foto: Instagram Jokowi).

PMJ NEWS -  Presiden Joko Widodo memastikan pemilu serentak 2024, tetap dilaksanakan. Bahkan tahapan untuk Pemilu 2024 itu telah dimulai pada pertengahan tahun 2022 ini.

Kepala Negara pun menyinggung berkenaan anggaran yang dibutuhkan untuk pelaksanaan pemilu serentak 2022.

Jokowi mengungkapkan, anggaran yang dibutuhkan untuk pesta demokrasi rakyat Indonesia itu sebesar Rp110,4 triliun.

"Laporan yang saya terima menyebutkan, anggaran pemilu dan pilkada tersebut diperkirakan mencapai Rp110,4 triliun,” tuturnya, dalam akun instagramnya, Senin 11 April 2022.

“Anggaran untuk KPU sebesar Rp76,6 triliun dan Bawaslu Rp33,8 triliun," katanya lagi.

Menurut Jokowi, anggaran itu berasal dari APBN dan juga APBD. Ia kembali meminta agar kebutuhan anggaran untuk Pemilu itu disiapkan secara bertahap.

"Saya telah meminta jajaran terkait untuk menghitung lagi lebih detail, baik yang dari APBN maupun APBD, agar dipersiapkan secara bertahap," ungkapnya.  

Diberitakan sebelumnya, Jokowi meminta jajarannya untuk menyampaikan kepada masyarakat bahwa Pemilu dipastikan tidak ditunda.

Alasannya, seluruh tahapan dan jadwal pelaksanaan Pemilu dan Pilkada itu sudah ditetapkan.

 

BERITA TERKAIT