logo-pmjnews.com

News

Kamis, 17 Februari 2022 16:35 WIB

Tinjau Banjir Pondok Gede Permai, Plt Walkot Bekasi: Sudah Mulai Surut

Editor: Hadi Ismanto

Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama Kapolres Metro Bekasi Kota meninjau lokasi banjir di Perumahan Pondok Gede Permai. (Foto: PMJ News)
Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama Kapolres Metro Bekasi Kota meninjau lokasi banjir di Perumahan Pondok Gede Permai. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS - Pasca diguyur hujan lebat, wilayah Perumahan Pondok Gede Permai, Jatiasih, Kota Bekasi, terendam banjir. Meski kini telah berangsur surut, pada Rabu (16/2/2022), ketinggian air sempat mencapai 1,2 meter.

Untuk memastikan kondisi warga perumahan yang tergenang banjir, Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto meninjau lokasi banjir bersama Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki, Kamis (17/2/2022).

"Genangan air sudah mulai surut karena Kali Bekasi (juga) sudah mulai surut. Airnya sudah bisa dipompa," ujar Tri Adhianto kepada wartawan di Perumahan Pondok Gede.

Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto meninjau lokasi banjir di Perumahan Pondok Gede Permai. (Foto: PMJ News/Dok BPBD Kota Bekasi)
Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto meninjau lokasi banjir di Perumahan Pondok Gede Permai. (Foto: PMJ News/Dok BPBD Kota Bekasi)

Menurut Tri, banjir yang menggenangi wilayah ini merupakan dampak jebolnya tanggul Kali Bekasi. Dia memastikan, nantinya akan menambah sand bag untuk meminimalkan kemungkinan banjir susulan.

"Jadi hari ini kita sudah koordinasi dengan BWSCC Kementerian PU. Kemudian hari ini akan dikirimkan dua alat, untuk kita lakukan dengan menggunakan apa, metode sand bag tapi dalam teknologi yang lebih kuat lagi," tukasnya.

BERITA TERKAIT