Rabu, 29 Desember 2021 14:50 WIB
Polri Akan Sikat Oknum Mainkan Harga Pangan yang Beratkan Rakyat
Editor: Fitriawan Ginting
Penulis: Yeni Lestari
PMJ NEWS - Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polri akan menindak setiap aktivitas oknum yang berusaha mempermainkan harga kebutuhan pokok masyarakat. Sebab, tindakan tersebut merugikan dan menyusahkan masyarakat.
"Barangnya ada, harga juga sudah sesuai aturan. Jadi tidak boleh ada upaya-upaya melakukan aktivitas spekulasi yang melanggar hukum," ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri, Irjen Pol Rusdi Hartono, Rabu (29/12/2021).
Hingga kini, Rusdi menyebut pihaknya masih memantau perkembangan harga kebutuhan pokok di tengah masyarakat. Pemantauan ini dilakukan dengan melibatkan sejumlah instansi.
"Polri dengan instansi terkait juga terus berjalan memantau untuk memastikan bahwa barang-barang (pangan) ada di masyarakat dan harga yang diberlakukan juga sesuai aturan yang berlaku," tukasnya.
Sebelumnya, Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Brigjen Pol Whisnu Hermawan menyebut ketersediaan bahan pokok aman selama 2021 khususnya jelang Natal dan Tahun Baru di masa pandemi Covid-19.
"Distribusi lancar dan tidak ada kendala ya meskipun ditengah situasi peningkatan penyebaran Covid-19," ujar Whisnu.