logo-pmjnews.com

News

Rabu, 8 September 2021 20:03 WIB

Olah TKP, Puslabfor Polri Bawa Temuan Berupa Kabel dan Alat Listrik

Editor: Ferro Maulana

Penulis: Yeni Lestari

Penjagaan ketat aparat keamanan saat olah TKP di Lapas Tangerang. (Foto: Dok PMJ News).
Penjagaan ketat aparat keamanan saat olah TKP di Lapas Tangerang. (Foto: Dok PMJ News).

PMJ NEWS -  Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat menjelaskan pihak Inafis Polda Metro Jaya dan Puslabfor Polri telah melakukan olah tempat kejadian kebakaran (TKP) di Lapas Kelas 1 Tangerang, Banten.

Dari hasil olah TKP, terdapat beberapa barang yang dibawa.

"Kemudian dari hasil olah TKP, ada beberapa yang kita bawa antara lain kabel-kabel, beberapa alat listrik dan saluran instalasi," kata Tubagus kepada wartawan, di Lapas Kelas 1, Tangerang, Banten, Rabu (8/9/2021).

Tubagus melanjutkan, seluruh hasil temuan barang akan dianalisis untuk menemukan penyebab dari kebakaran yang menewaskan 41 warga binaan lapas tersebut.

Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly meninjau Lapas Kelas I Tangerang yang terbakar. (Foto: PMJ News/Gtg).
Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly meninjau Lapas Kelas I Tangerang yang terbakar. (Foto: PMJ News/Gtg).

"Pemeriksaan lebih lanjut terhadap hasil barang yang dikumpulkan itu akan dianalisa di labfor secara laboratoris untuk menyatakan apakah itu merupakan sebab atau apakah itu merupakan akibat si kabel-kabel terbakar," terangnya.

"Termasuk untuk melihat apakah penyebabnya, itu semua menunggu hasil dari labfor," pungkas Tubagus.

Diberitakan sebelumnya, 41 jenazah korban kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang, Banten telah sampai di RS Polri pada Rabu (8/9/2021) siang. Tim DVI langsung bergerak untuk melakukan proses identifikasi dari para korban.

Dalam hal ini, RS Polri juga telah membangun pos ante mortem bagi para keluarga korban untuk mengirimkan data-data primer dan sekunder yang berhubungan dengan korban dan dapat membantu proses identifikasi.

 

BERITA TERKAIT