test

Olahraga

Senin, 26 Juli 2021 22:00 WIB

Demi Izin Liga 1 dan 2 Diberikan, LIB Tegaskan Prokes Ketat Siap Diterapkan

Editor: Ferro Maulana

Pewakilan PT LIB Sudjarno. (Foto: Dok Net)

PMJ NEWS -  PT Liga Indonesia Baru (LIB) kembali menegaskan penerapan protokol kesehatan (prokes) ketat bakal terus dilakukan. Hal itu demi mendapatkan izin dari pemerintah agar Liga 1 dan 2 bisa dilanjutkan.

Untuk diketahui, PSSI dan PT LIB sat ini masih menunggu keputusan pemerintah terkait izin pelaksanaan Liga 1 musim 2021 mendatang.

Pewakilan PT LIB melalui Sudjarno mengungkapkan protokol kesehatan yang diterapkan di atas lapangan pada dasarnya sama seperti Piala Menpora 2021 lalu.

Menurutnya, proses pelaksanaan prokes yang akan dilaksanakan Local Committee di lokasinya masing-masing.

“Gambaran secara umum, penerapan prokes itu seperti perhelatan Piala Menpora 2021,” terangnya,

“Pemain, perangkat pertandingan, ofisial, sampai dengan Local Organizing Committee (LOC) harus menjalankan dan mematuhi prokes secara ketat mulai H-1, hari pertandingan, sampai H+1,” ujarnya menambahkan.

Sudjarno menuturkan, seluruh pihak wajib mengenakan masker di dalam lapangan. Sebagai ketua Satgas Covid-19 di Liga 1 dan 2, Sudjarno juga akan membentuk tim di bawahnya pada setiap venue pertandingan.

“Tim satgas Covid-19 di tiap venue tersebut bertugas mengawasi secara langsung penerapan prokes di lapangan,” tuturnya.

“Mereka juga akan berkoordinasi dengan tim Satgas Covid-19 yang berada di pusat,” sambungnya.

Sudjarno juga berharap dukungan semua pihak dalam menjalankan prokes. Kepatuhan semua pihak tentu akan mengamankan kompetisi yang berjalan dengan penerapan aturan yang ketat.

“Dukungan dan komitmen publik akan sangat menentukan. Jika semua patuh dan taat pada penerapan prokes secara ketat dan disiplin. Kompetisi bisa bergulir seperti yang kita harapkan bersama,” tambahnya.

Sementara itu, kabar terbaru menyebutkan pihak BNPB juga akan menerbitkan kabar mengenai pelaksanaan liga 1 dan 2 pekan ini.

Hal ini akan menentikan apakah kompetisi Liga Indonesia bisa kembali digelar pada Agustus mendatang atau tindak.

 

BERITA TERKAIT