Senin, 17 Februari 2020 12:02 WIB
Kreatif, Ferdy Element Bikin Kanal YouTube Keren Khusus Musisi Indonesia
Editor: Fitriawan Ginting
PMJ- Dua personel Element Band, Ferdy Taher dan Adhitya Pratama bersama dengan rekan-rekannya memperkenalkan kanal YouTube mereka yang diberinama YouTube 58 Concert Room.
Bukan sekedar tayangan biasa, kanal tersebut akan menjadi kiblatnya music Indonesia yang disajikan secara berbeda dengan kualitas suara terbaik. Program yang tayang setiap Senin dan Kamis ini mengangkat program bincang-bincang dengan para musisi Indonesia dan juga live konser dalam ruangan (Room) mini yang super keren.
"Jelas beda dengan tayangan musik umumnya. Kita kemas dengan sangat matang. Kita ingin 58 Concert Room ini menampilkan semua musisi dari berbagai macam genre secara ekslusif. Mulai dari live konser mini dalam ruangan dan juga bincang-bincang seperti talkshow,” terang Ferdy vokalis band Element, di Kapal Jaarta Phinisi, Pluit, Jakarta Utara, Kamis (13/2/2029).
“Dan menariknya beragam bintang tamu mulai dari musisi Indonesia senior hingga musisi milenial kita akan hadirkan secara terus menerus. Jadi kanal ini bisa jadi tempat para musisi menyalurkan seluruh ide dan juga berbagi kisah inspiratif. Kebetulan gue langsung yang interview mereka,” sambung Ferdy.
Ditambahkan Ferdy, 58 Concert Room juga akan diisi dengan permainan seru dalam segmen Who's The Leader dan Nyanyi Lirik Lagu. Para bintang tamu juga akan menunjukkan kebolehannya dengan membawakan lagu-lagu terbaik mereka.
"Untuk guest star legend, tentunya hal ini akan mengobati rasa rindu penonton akan lagu-lagu legendaris mereka. Sementara musisi baru bisa memperkenalkan lagu mereka ke masyarakat, melalui 58 Concert Room," jelas Ferdy.
Program bincang-bincang dengan para musisi secara rutin akan disiarkan di YouTube 58 Concert Room setiap Senin. Sementara penampilan para bintang tamu bisa disaksikan setiap Kamis di kanal YouTube tersebut dengan konsep video dan audio yang digadang-gadang memukau para penontonnya yang tayang setiap Kamis.
"Nantikan penampilan musisi Indonesia lainnya di program Youtube ini setiap hari Senin dan Kamis. Supaya tidak terlewat setiap episodenya, subscribe, like dan comment akun Youtube 58 Concert Room," jelas Ferdy. (Gtg-03).