Sabtu, 22 Mei 2021 18:08 WIB
BPBD Malang: Jumlah Rumah Rusak Gempa Blitar M 6,2 Capai 90 Unit
Editor: Ferro Maulana
PMJ NEWS - Berdasarkan pendataan Badan Penanggulangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang sampai Sabtu (22/5/2021) siang, jumlah rumah rusak karena dampak gempa Blitar Magnitudo 6,2 di Kabupaten Malang mencapai 90 unit.
Plt Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono Irawan menerangkan kerusakan akibat gempa Blitar itu terjadi di wilayah yang sebelumnya terdampak gempa Malang pada 10 April lalu. Tingkat kerusakan bervariasi dari ringan hingga parah.
"Ada sepuluh rumah yang sebelumnya telah terdampak gempa pada 10 April 2021. Kerusakan atau keretakan yang lama, semakin parah,” ungkap Sadono kepada wartawan.
Menurut catatan BPBD Kabupaten Malang, dari total sebanyak 90 rumah yang mengalami kerusakan tersebut, sebanyak 64 unit rumah rusak ringan, 17 unit rumah rusak sedang, dan empat rumah lainnya rusak berat.
Masih dari keterangan Sadono, selain sepuluh rumah yang kembali mengalami kerusakan akibat gempa berkekuatan magnitudo 5,9 tersebut, terdapat juga kerusakan baru.
Lebih jauh ia mengatakan, ada kurang lebih sebanyak 17 rumah yang mengalami kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Blitar itu.
Lanjut Sadono, selain menyebabkan kerusakan rumah penduduk, gempa bumi juga menyebabkan sebanyak 17 fasilitas umum mengalami kerusakan.
Beberapa fasilitas umum yang rusak tersebut antara lain, puskesmas, tempat ibadah, termasuk Balai Dusun Sukodadi di Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, rusak akibat gempa pada Jumat malam kemarin.
"Untuk fasilitas umum, sampai saat ini tercatat ada tiga tempat ibadah, dan 13 layanan kesehatan, serta satu balai dusun," kata Sadono.