test

News

Minggu, 9 Mei 2021 08:10 WIB

Kebakaran Hanguskan Rumah di Kapuk Muara, 18 Mobil Damkar Diterjunkan

Editor: Ferro Maulana

Kebakaran di Kapuk Muara Jakut. (Foto: Instagram Humas Jakfire).

PMJ NEWS -  Kebakaran menghanguskan rumah yang menjadi tempat usaha di Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (8/5/2021) malam, sekira pukul 23.31 WIB.

Beruntung, tak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut.

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara telah menerjunkan 18 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dan 85 personel untuk memadamkan si jago merah.

Kebakaran di Kapuk Muara Jakut. (Foto: Instagram Humas Jakfire).
Kebakaran di Kapuk Muara Jakut. (Foto: Instagram Humas Jakfire).

"Petugas yang dikerahkan sebanyak 78 orang," terang petugas Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara melalui akun Instagram @humasjakfire, Minggu (9/5/2021) pagi.

Sampai pukul 01.30 WIB, petugas gabungan berhasil memadamkan api, dimana api masih dalam proses pendinginan.

"Api sudah di lokalisasi dan dalam proses pendinginan," tuturnya.

Untuk diketahui, korsleting listrik di salah satu rumah warga diduga menjadi penyebab munculnya api.

Meski begitu, dipastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran tersebut.

BERITA TERKAIT