test

News

Kamis, 22 April 2021 15:05 WIB

KRI Nanggala Hilang Kontak, Menhan Fokuskan pada Keselamatan Kru

Editor: Hadi Ismanto

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat memberikan keterangan. (Foto: PMJ News).

PMJ NEWS - Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto menyebut saat ini TNI tengah mengupayakan pencarian kapal selam Nanggala 402 yang hilang kontak di perairan utara Bali, Rabu (21/4/2021) kemarin.

"Saat ini TNI sedang menghadapi suatu masalah, yaitu masih belum dapat kontak dengan kapal selam kita KRI Nanggala 402. Usaha-usaha untuk pencarian sudah dilakukan secara intensif," jelas Prabowo saat konferensi pers di Lanud Ngurah Rai, Bali, Kamis (22/4/2021).

Prabowo juga memastikan saat ini fokus pencarian yang dilakukan saat ini adalah menyelamatkan awak KRI Nanggala 402 secepatnya. Adapun teknis operasi diserahkan kepada pihak TNI.

"Saya yakin seluruh bangsa semua, hatinya, pikirannya fokusnya adalah agar anak-anak kita bisa kita selamatkan secepat mungkin," tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, pencarian kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak di perairan Bali pada Rabu (21/4/2021) kemarin masih terus berlanjut. Kapal yang telah dioperasikan sejak 1981 itu, hilang saat hendak melakukan pelatihan penembakan torpedo.

Diketahui, posisi kapal terakhir berada pada kedalaman 600-700 meter. Kapal tersebut juga membawa 53 orang dan beberapa torpedo yang akan digunakan untuk pelatihan.

BERITA TERKAIT