Jumat, 16 April 2021 16:35 WIB
Polisi Buru Geng Motor yang Diduga Serang Warga Jagakarsa
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Geng motor kembali berulah dan diduga sempat berupaya menyerang warga di daerah Kelapa Ijo, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Polisi memperkirakan mereka berjumlah puluhan orang.
"Belum diketahui (dari mana), tapi datangnya dari Pasar Minggu. Sekitar 30 atau 40 orang," ujar Kapolsek Jagakarsa, Kompol Eko Mulyadi saat dikonfirmasi, Jumat (16/4/2021).
Menurut Eko, peristiwa itu terjadi pada Kamis (15/4/2021) sekitar pukul 01.00 WIB. Pihaknya kini masih menyelidiki untuk mendalami motif penyerangan yang dilakukan geng motor tersebut.
"Tidak ada yang tahu pasti penyebab penyerangan tersebut, karena secara tiba-tiba kejadiannya. Saat kejadian, anggota polsek sedang melaksanakan penyekatan sahur on the road di Jalan Lenteng Agung Raya," tuturnya.
Eko menjelaskan, saat menyerang warga kelompok geng motor tersebut membawa sejumlah senjata tajam. Kericuhan tengah malam ini juga diwarnai aksi lempar-lemparan botol kaca.
"Kita lihat banyak pecahan kaca di jalan, katanya banyak yang bawa sajam. Kebanyakan masih usia remaja," ucapnya.
Akibat insiden ini, kata Eko, satu orang terluka. Namun korban terjatuh dari motor saat terjadi tawuran. "(Korban) jatuh dari motor, kemudian luka. Bukan karena kejadian tawuran," tukasnya.