test

Olahraga

Selasa, 23 Maret 2021 22:00 WIB

FC Porto Siap Main ‘Berdarah-darah’ Demi Bungkam ‘Mulut Besar’ Chelsea

Editor: Ferro Maulana

FC Porto Vs Chelsea. (Foto: Dok Net)

PMJ NEWS -  Skuad Chelsea dilaporkan melakukan selebrasi kemenangan setelah mengetahui hasil undian perempatfinal Liga Champions Eropa yang hanya mempertemukan The Blues dengan FC Porto. The Dragons yang mendengar hal tersebut mengaku bakal main berdarah-darah di lapangan hijau demi membungkam mulut besar The Blues.

Untuk diketahui, Chelsea sukses melaju ke babak perempatfinal Liga Champions dengan hasil yang sangat meyakinkan. Si Biru menyingkirkan raksasa Spanyol, Atletico Madrid di babak 16 besar dengan agregat telak 3-0.

Berikutnya, pasukan Thomas Tuchel bakal menghadapi tim kuda hitam, FC Porto yang secara perkasa mampu menyingkirkan salah satu favorit juara, Juventus dengan agregat 4-4, namun unggul dalam agresivitas gol tandang.

FC Porto sendiri sadar diri mereka bukanlah tim yang diunggulkan di Liga Champions musim ini. Tetapi, mengetahui kabar yang menyebutkan bahwa Chelsea sangat kegirangan bakal bertemu mereka di perempatfinal, The Dragons yang merasa diremehkan siap memberikan perlawanan keras (totalitas) buat The Blues.

Mantan pemain Porto Paul Futre mengungkapkan bahwa timnya tidak pernah takut dengan Chelsea. Bolehlah Porto dianggap kuda hitam, namun Marko Grujic dkk tetap tak bisa dipandang sebelah mata.

“Para pemain Chelsea berselebrasi ketika mereka mendengar bahwa mereka akan menghadapi Porto. Itu menjijikkan. Chelsea sudah seperti memenangi pertandingan saja. Para pemain Porto sekarang harus memberikan segalanya di lapangan hijau,” kesal Futre.

“Porto akan berdarah-darah dan berlari tanpa lelah nantinya untuk memenangi pertandingan,” kata Futre menambahkan.

Sekedar informasi, Chelsea memang dalam tren gemilang selama ditangani Thomas Tuchel. Dari 14 laga di seluruh kompetisi, klub asal London tersebut belum sekalipun tersentuh kekalahan dengan mengantongi 10 kemenangan dan seri empat kali. (Sumber: Record).

BERITA TERKAIT