logo-pmjnews.com

Entertainment

Jumat, 19 Februari 2021 08:08 WIB

Aktor Ternama Jo Byeong Gyu Dituding Pelaku Bullying, Begini Reaksi Agensi

Editor: Ferro Maulana

Penulis: Yeni Lestari

 Pemeran drama Korea “The Uncanny Counter”, Jo Byeong Gyu. (Foto: b-k arta Instagram).
Pemeran drama Korea “The Uncanny Counter”, Jo Byeong Gyu. (Foto: b-k arta Instagram).

PMJ NEWS -  Pemeran drama Korea “The Uncanny Counter”, Jo Byeong Gyu kembali ramai dibicarakan publik karena isu bullying yang tersebar di media sosial. Byeong Gyu dituding telah melakukan berbagai tindakan bullying kepada salah seorang temannya saat masih sekolah di Selandia Baru.

Tuduhan terkait isu bullying ini awalnya tersebar melalui sebuah unggahan dalam forum daring pada Rabu (17/2/2021) lalu.

“Aku berangkat sekolah dengan tanpa masalah selama seminggu. Satu hari, seorang siswa baru datang ke kelas, ia adalah Jo Byeong Gyu,” ujar si penuduh dalam forum daring tersebut, seperti yang dilansir melalui Soompi.

 Pemeran drama Korea “The Uncanny Counter”, Jo Byeong Gyu. (Foto: b-k arta Instagram).
Pemeran drama Korea “The Uncanny Counter”, Jo Byeong Gyu. (Foto: b-k arta Instagram).

Lebih jauh si penuding tersebut mengunggah bukti percakapan bullying dan menyebutkan bahwa aksi bullying yang dilakukan oleh Jo Byeong Gyu lebih ke arah kekerasan secara verbal saja, tanpa ada kekerasan fisik. Ia pun meminta, agar aktor berusia 25 tahun tersebut mengakui perbuatan masa lalunya dan menuliskan permintaan maaf.

HB Entertainment, sebagai agensi yang menaungi Jo Byeong Gyu pun akhirnya buka suara terkait dengan isu bullying yang menimpa sang aktor. Pihak agensi menuturkan bahwa tudingan tersebut tidaklah benar dan akan membawa isu tersebut ke ranah hukum.

“Kami secara resmi memohon agar pihak kepolisian melakukan investigas atas adanya masalah ini, karena itu investigasinya telah dimulai. Kami tentunya tidak akan menahan diri lagi bila berkaitan dengan perilaku kriminal seperti membuat dan menyebarkan kepada publik rumor mengenai aktor binaan kami,” ujar pihak agensi. 

BERITA TERKAIT