Selasa, 2 Februari 2021 17:40 WIB
Jokowi: Pemerintah Imbangi Rem dan Gas Tangani Pandemi Covid-19
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut tidak ada standar dalam menangani dampak pandemi Covid-19. Menurut dia, yang dibutuhkan adalah manajemen untuk mengelola krisis secara cepat dan tepat.
Pernyataan tersebut disampaikan Jokowi secara virtual saat memberikan sambutan dalam acara Soft Lunching and Public Lecture Golkar Institute, Selasa (2/2/2021).
"Pengalaman 11 bulan ini mengajarkan pada kita bahwa dalam menghadapi pandemi tidak ada formula yang standar, yang disebut rumusan formula yang benar juga tidak ada," ungkap Presiden Jokowi.
"Karenanya, 215 negara di dunia mencari formula yang tepat untuk digunakan di negaranya masing-masing," sambungnya.
Jokowi menyampaikan saat ini pemerintah tengah berupaya mengerahkan seluruh sumber daya untuk mengatasi pandemi. Salah satunya dengan melaksanakan vaksinasi secara cepat untuk memutus rantai penyebaran Covid.
"Kita juga sedang menyeimbangkan rem dan gas, mengendalikan penyebaran virus sekaligus melaksanakan berbagai program pemulihan ekonomi nasional," tuturnya.
Selain itu, Presiden menyebut juga menyiapkan berbagai kebijakan untuk menghadapi tantangan dan peluang pasca-pandemi Covid-19. Hal ini dimaksudkan agar pemulihan ekonomi lebih cepat.
“Menyiapkan berbagai kebijakan dan program untuk menjawab peluang pasca-pandemi yang akan menjadi trigger untuk ekonomi bergerak lebih cepat," tukasnya.