test

News

Sabtu, 23 Januari 2021 16:26 WIB

Penuturan Eksklusif Petugas TPU Bambu Apus, Siapkan 30 Makam Setiap Hari

Editor: Ferro Maulana

Penulis: Fajar Mardiansyah

Pemakaman pasien Covid-19 di TPU Bambu Apus. (Foto: PMJ News/ Fajar)

PMJ NEWS -  Pemprov DKI Jakarta membuka Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Kelurahan Bambu Apus, Jakarta Timur.

Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) TPU Bambu Apus Koko mengatakan untuk pemakaman jenazah terpapar virus Covid-19 pada hari ini Sabtu (23/1/2021) sebanyak 29 korban.

"Hari ini dari pagi tadi, sampai sekarang sekitar pukul 15.30 WIB sudah 28 jenazah dari berbagai macam rumah sakit. Kemudian juga baru tambah lagi 1 korban jenazah," kata Koko saat ditemui pmjnews di lokasi pemakaman (TKP), Sabtu (23/1/2021).

Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) TPU Bambu Apus Koko. (Foto: PMJ News/ Fajar)
Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) TPU Bambu Apus Koko. (Foto: PMJ News/ Fajar)

Koko kembali menuturkan setiap hari pihaknya telah menyiapkan lubang untuk korban pemakaman jenazah terpapar Covid-19 sebanyak 30 lubang.

"Kita kemarin kita siapkan pemakaman hampir 30 lubang kubur, udah 28 yang sudah masuk ditambah satu lagi tadi jadi 29, jadi kita harus menyiapkan lubang lagi untuk besok, kita lihat dulu untuk hari ini berapa jenazah terakhir," ungkap Koko.

Untuk diketahui, di TPU Bambu Apus ini ambulans yang datang membawa korban Covid-19 tidak bisa diprediksi datangnya.

Pemakaman pasien Covid-19 di TPU Bambu Apus. (Foto: PMJ News/ Fajar)
Pemakaman pasien Covid-19 di TPU Bambu Apus. (Foto: PMJ News/ Fajar)

"Kita gak bisa prediksi, kadang-kadang dalam hitungan menit bisa datang 2 korban jenazah, kemudian itu semua masih bisa kita handle," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, lahan baru tersebut dibuka, jenazah pasien COVID-19 yang dirujuk rumah sakit untuk dimakamkan di Pondok Ranggon terpaksa dialihkan ke TPU Tegal Alur, Jakarta Barat, atau TPU Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, dan TPU Bambu Apus, Jakarta Timur.

BERITA TERKAIT