Selasa, 5 Januari 2021 13:10 WIB
13 Januari Divaksin Covid-19, Presiden Jokowi Jadi Orang yang Pertama
Editor: Fitriawan Ginting
PMJ NEWS - Pendistribusian vaksin Covid-19 disebar secara merata ke seluruh provinsi di Tanah Air. Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin memastikan, vaksinasi akan dilakukan pada Rabu, 13 Januari 2021 secara merata. Presiden RI Joko Widodo menjadi orang pertama yang akan disuntik vaksin.
"Penyuntikan pertama akan dilakukan pada Rabu depan di Jakarta oleh Bapak Presiden," ungkap Budi Gunadi Sadikin, melalui keterangan tertulis dari Puspen Kemendagri, Selasa (5/1/2021).
Budi Gunadi menyampaikan hal tersebut saat Rapat Koordinasi Kesiapan Vaksinasi Covid-19 dan Kesiapan Penegakan Protokol Kesehatan Tahun 2021 di Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat. Pria yang akrab disapa BGS ini berharap seluruh kepala daerah dapat turun serta untuk melihat proses vaksinasi yang dilakukan kepada tenaga kesehatan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat.
“Pada saat penyuntikan tenaga kesehatan, tolong kepala daerah, Bapak/Ibu Gubernur, turun untuk membangkitkan confidence ke masyarakat," pinta Budi.
Penyuntikan vaksin, rencananya akan dilakukan perdana pada 13 Januari 2021, diikuti secara serentak di 34 provinsi. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan dan partisipasi tenaga kesehatan dan publik dalam program vaksinasi gratis bertahap dengan diawali dengan tiga kelompok, yakni kelompok pejabat publik pusat dan daerah, pengurus Asosiasi Profesi Tenaga Kesehatan dan Key Leader kesehatan daerah, serta tokoh agama daerah.