test

News

Kamis, 5 Desember 2019 14:14 WIB

Cerita Kapolda Metro Jaya Ditanya Masa Jabatannya dengan Kapolri

Editor: Fitriawan Ginting

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy Pramono. (Foto ;PMJ/Fjr).

PMJ- Menanggapi kata sambutan Kapolri Jenderal Idham Azis yang mengatakan Kapolda Metro Jaya sudah pantas bertugas di Mabes Polri, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy Pramono pun punya cerita sendiri.

Disampaikan Gatot Eddy, dirinya sempat ditanya oleh Kapolri Jendral Idham Azis terkait masa jabatannya di Polda Metro Jaya. Bahkan pertanyaannya mengarah pada kalimat ingin cepat atau lambat di Kapolda Metro.

"Jadi begini, Pak Kapolri bilang 'Pak Kapolda mau lama atau cepat' (jabatan Kapolda Metro)?. Tadi saya ditanya gitu," terang Gatot Eddy menceritakan obrolannya dengan Kapolri, Kamis (5/12/2019).

Kpolri Jenderal Idham Azis saat diskusi dengan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy Pramono. (Foto :PMJ/Fjr).

Hal itu diungkapkan langsung oleh Gatot Eddy saat menyampaikan sambutannya dalam acara launching aplikasi E-Drives, Satpam Mantap dan Help Renakta di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Jakarta.

Bagi Gatot Eddy, dirinya tetap selalu berusaha memeberikan yang terbaik selama masa jabatannya sebagai Kapolda Metro Jaya. Ia juga selalu berusaha berinovasi dalam setiap membuat kebijakan dan program-programnya yang terbaik.

Dalam acara itu juga turut dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Kapolri Jenderal Idham Azis dan petinggi Polri lainnya.

"Kalau mau cepet ya buat inovasi lagi, minta bantuan Pak Gubernur, Pak Wali Kota," ungkap Gatot. (Fjr/Gtg-03).

BERITA TERKAIT