logo-pmjnews.com

News

Jumat, 1 November 2024 14:07 WIB

27 Mobil Damkar di Terjunkan ke Lokasi Kebakaran Pabrik di Bekasi

Editor: Fitriawan Ginting

Petugas pemdam kebakaran berusaha memadamkan api. (Foto: PMJ/dok Disdamkarmat Kota Bekasi).
Petugas pemdam kebakaran berusaha memadamkan api. (Foto: PMJ/dok Disdamkarmat Kota Bekasi).

PMJ NEWS - Terjadi kebakaran di PT. Jati Perkasa Nusantara yang berlokasi di Jalan Pondok Ungu, Medan Satria, Kota Bekasi, Jumat (1/11/2024). Sebanyak 27 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan guna memadamkan api.

"Personil diterjunkan ke Lokasi kurang lebih ada 100 personil. Dan kita cukup kesulitan karena lokasi kebakarannya di dalam dan banyak sekat seng," kata Kepala Bidang Pemadaman Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Bekasi, Namar Naris.

Petugas berusaha keras untuk melakukan pemadaman api sejak pukul 06.00 WIB.

"Api masih menyala dan petugas kita tengah melakukan pemadaman. Dan kemungkinan akan lama karena areanya cukup luas sekitar dua hektar," ungkap Namar sampai berita ini ditulis.

Diterangkan Namar, kebakaran terjadi pada Jumat (1/11/2024) pagi hari sekira pukul 06.00 WIB. Adapun penyebab kebakaran terjadi akibat adanya ledakan yang bersumber dari ruang produksi.

Dari peristiwa nahas tersebut dilaporkan 1 orang meninggal dari total 3 korban. Yang saat ini posisinya sudah dievakuasi.

"Ada tiga orang mengalami luka bakar sudah kita evakuasi. Dari tiga itu satu dilaporkan meninggal," tukasnya.

BERITA TERKAIT