Senin, 30 September 2024 08:07 WIB
Kebakaran Landa Kantor Bakamla, Polisi Pastikan Dokumen Telah Diamankan
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Kebakaran melanda kantor Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI, yang berada di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (29/9) pagi. Peristiwa ini diduga dipicu adanya korsleting listrik.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan untuk dokumen dan barang penting di dalam Gedung Bakamla telah diamankan saat kebakaran.
"Untuk dokumen-dokumen penting, barang-barang penting sudah diamankan, sehingga setelah selesai ini akan dilakukan pemeriksaan ulang dari Bakamla," ungkap Susatyo kepada wartawan.
Susatyo menjelaskan, Gedung Bakamla sendiri terdiri dari enam lantai. Saat kebakaran melanda memang sedang ada aktivitas renovasi di lantai enam.
"Memang kerusakan paling parah itu adalah pada lantai enam dan memang pada lantai 6 ini ada renovasi yang dilakukan sehingga, 16 orang tukang saat ini kami lakukan pemeriksaan di Polres Jakarta Pusat," tuturnya.
Beruntung kebakaran ini tidak menimbulkan korban jiwa. Setelah proses pemadam selesai, lanjut Susatyo, polisi akan melakukan olah Tempat Kerja Perkara (TKP) untuk mengidentifikasi penyebab peristiwa itu.