Selasa, 5 September 2023 12:24 WIB
Viral Wanita di Tendang Preman di Jaktim, Polisi Sebut Pelaku Salah Sasaran
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Kasus dugaan penganiayaan menimpa seorang perempuan berinisial M dan teman prianya. Wanita itu ditendang preman saat tengah makan di daerah Kramat Jati, Jakarta Timur.
Peristiwa ini sempat viral di media sosial. Dalam video terlihat korban mengenakan baju kaus berwarna hijau gelap. Kemudian, pria yang mengenakan kaus abu-abu dan topi menarik-narik kerah bajunya.
Menanggapi kasus viral ini, Kapolsek Kramat Jati Kompol Rusit Malaka mengatakan peristiwa itu terjadi pada Sabtu (2/9/2023) sekitar pukul 02.30 WIB di Pangkalan Trans Halim Jalan Cililitan Besar, Kramat Jati, Jakarta Timur.
Menurut Rusit, tindak penganiayaan tersebut terjadi lantaran pelaku salah sasaran. Saat itu, pelaku mendatangi korban dan temannya sedang makan, beruntung seorang saksi datang melerai.
"Pelaku agak emosi sehingga menendang pelaku dan sampai ramai karena korban teriak minta tolong, seperti divideo," ujar Rusit Malaka dalam keterangannya, Selasa (5/9/2023).
Atas kejadian tersebut, lanjut Rusit, korban mengalami sakit di bagian pinggang sebelah kanan. Namun, kedua belah pihak sepakat untuk berdamai dan asus diselesaikan secara kekeluargaan.
"Atas kejadian tersebut, korban mengami rasa sakit di pinggang. Kedua belah pihak sepakat untuk berdamai dan saling memaafkan, dan kasus diselesaikan secara kekeluargaan," tukasnya.