Selasa, 18 April 2023 14:41 WIB
Kapolri Lepas 23.439 Pemudik Program Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023
Editor: Fitriawan Ginting
Penulis: Fajar Ramadhan
PMJ NEWS - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bersama dengan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melepas ribuan pemudik yang ikut dalam program Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023
“Dalam kesempatan ini saya memberikan apresiasi kepada seluruh pihak-pihak yang tergabung dan berpartisipasi dalam kegiatan mudik gratis Polri Presisi tahun ini,” ujar Sigit dalam sambutannya di Kawasan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (18/4/2023).
Dalam kesempatan terpisah, Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi menyebutkan program Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023 ini diikuti oleh 23.439 pendaftar.
“Mudik gratis Polri Presisi Tahun 2023 ini diikuti 23.439 pemudik yang telah mendaftar,” ucap Firman.
Ribuan pemudik yang terdaftar akan diberangkatkan dengan 434 bus ke empat provinsi tujuan di Pulau Jawa, yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.
“Dimana terbagi menjadi 14 tujuan, yakni Kuningan, Banjar, Semarang, Solo, Wonogiri, Purwokerto, Purworejo, Yogyakarta, Kudus, Rembang, Surabaya, Probolinggo, Madiun, dan Kediri,” papar Firman.
Lebih lanjut, Firman berharap program Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023 ini bisa menjadi kontribusi Polri kepada masyarakat dalam Lebaran 2023.
“Mudik gratis Polri Presisi tahun 2023 ini dengan harapan sedikit banyak mampu memberikan kontribusi nyata dalam Lebaran tahun 2023,” katanya.
“Selain itu juga sebagai representasi kinerja Polri Presisi yang melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat,” tandasnya.