Kamis, 30 September 2021 15:35 WIB
Kasus Bayi Manusia Silver, Polres Tangsel Kedepankan Upaya Preventif
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Polisi akan mengambil langkah preventif atau pencegahan terhadap kasus eksploitasi bayi yang dibawa mengamen oleh manusia silver di daerah Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).
Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Iman Imanudin menyebut pihaknya bekerja sama dengan Pemerintah Kota Tangsel dalam menangani kasus tersebut. Penanganan lebih mengedepankan upaya preventif.
"Kita sudah melakukan upaya-upaya preventifnya. Kita kerjasama juga dengan Satpol PP Kota Tangsel. Kemudian teman-teman reskrim juga melakukan penyelidikan," jelas Iman kepada wartawan, Kamis (30/9/2021).
Adapun proses penyelidikan, lanjut Iman, lebih ke kasus dugaan eksploitasi anak. Hal ini masih didalami oleh tim penyidik dan apabila ditemukan unsur pidana nantinya akan diproses.
"Kalau memang ternyata ada eksploitasi dan diduga ada perbuatan melawan hukum, ada upaya-upaya penegakan hukum yang tetap mengedepankan pemanfaatannya," tuturnya.
Namun, Iman menambahkan pihaknya tidak akan gegabah dalam menangani kasus ini. Apalagi, kasus ini memiliki dampak sosial yang juga harus dicermati, terutama jika dikaitkan dengan pelaksanaan PPKM.