Jumat, 20 Agustus 2021 13:05 WIB
25 WNI Berhasil Dievakuasi dari Afghanistan
Editor: Etty Kadriwaty
Penulis: Yeni Lestari
PMJ NEWS - Pemerintah Indonesia berhasil mengevakuasi puluhan warga negara Indonesia (WNI) yang berada di Afghanistan pada hari ini, Jumat (20/8/2021) menggunakan pesawat TNI AU.
"Alhamdulillah, pemerintah telah mengevakuasi WNI dari Kabul, Afghanistan melalui pesawat TNI AU," ujar Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi dalam keterangannya, Jumat (20/8/2021).
Retno menjelaskan, terdapat 26 WNI yang dievakuasi, termasuk di dalamnya staf dari KBRI. Selain itu juga ada 2 WN Afghanistan dan 5 WN Filipina yang turut ikut dievakuasi.
"Tim evakuasi membawa 26 WNI termasuk staf KBRI, kemudian 5 WN Filipina serta 2 WN Afghanistan (yang merupakan suami dari salah seorang WNI dan staf lokal KBRI)," jelasnya.
Hingga saat ini, diketahui pesawat TNI AU yang membawa rombongan WNI dari Kabul tengah berada di Islamabad, Pakistan untuk menuju Indonesia.
"Pesawat saat ini berada di Islamabad untuk melanjutkan penerbangannya menuju Indonesia," tandas Retno.