test

News

Kamis, 4 Februari 2021 12:40 WIB

Menhub Budi Karya Lantik Marsda TNI Henri Alfiandi Jadi Kepala Basarnas

Editor: Fitriawan Ginting

Serah terima jabatan Kepala Basarnas. (Foto :PMJ/Dok Basarnas).

PMJ NEWS - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumasi (BKS) melakukan rotasi. Kepala Basarnas (Kabasarnas) yang sebelumnya dipegang oleh Marsda TNI Bagus Puruhito, kini digantikan oleh Marsda TNI Henri Alfiandi.

Menhub melakukan pelantikan di ruang Mataram Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Kamis (4/2/2021). Dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan seluruh yang hadir dilakukan tes swab secara ketat.

"Saya secara pribadi dan secara organisasi memberikan apresiasi yang tinggi dan bangga kepada Pak Bagus yang sudah memberikan dedikasi pada organisasi, di mana tugas-tugas berat yang diemban oleh Basarnas sudah dilakukan dengan baik," kata Budi Karya dalam sambutannya.

Disampaikan BKS, Basarnas dibantu dengan beberapa stakeholder lain seperti TNI dan Polri. Budi mengatakan selama ini Basarnas mendapat atensi dan apresiasi tinggi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas penanganan-penanganan bencana yang terjadi di Indonesia.

"Tugas ini bukan hanya Basarnas sendiri, tetapi Basarnas harus mengkoordinasikan stakeholder baik itu TNI Polri maupun semua unsur masyarakat. Apa yang dilakukan memberikan suatu hasil yang baik dan mendapatkan apresiasi sampai Pak Presiden juga memberi apresiasi," katanya.

"Saya pikir hasil kerja yang bagus menjadi modal, bukan hanya bagi Basarnas tapi juga bagi bangsa Indonesia bahwa kerja keras itu tanpa pamrih dengan bangga tanpa harus minta pujian orang lain. Itu sudah diberikan Pak Bagus pada institusi Basarnas dan stakeholder lainnya," urai BKS lagi.

Ia juga mengatakan, banyak tantangan ke depan yang akan dihadapi oleh Basarnas. Hal itu mengingat Indonesia merupakan negara kepulauan yang memungkinkan rentan terjadi bencana.

"Perlu diingat Indonesia ini penuh tantangan, kita di atas ring of fire. Kita negara kepulauan, sehingga kemungkinan-kemungkinan adanya bencana kecelakaan itu ada walau kita tidak ingin itu terjadi. Oleh karenanya saya berharap apa yang sudah dilakukan Pak Bagus insya Allah bisa dilakukan Pak Henri," harap BKS.

Dibutuhkan dukungan kepada Basarnas salah satunya dengan memberikan sarana dan prasarana yang baik. Sebab tugas Basarnas ke depan kata Budi bukan merupakan hal yang mudah di tengah situasi yang ada saat ini.

BERITA TERKAIT