logo-pmjnews.com

News

Selasa, 5 Januari 2021 19:21 WIB

Kapolrestro Bekasi Kota: Dai Kamtibmas Bantu Tugas Kepolisian

Editor: Hadi Ismanto

Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Widjonarko. (Foto: PMJ News).
Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Widjonarko. (Foto: PMJ News).

PMJ NEWS - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M. Fadil Imran dan Ketua Umum Pengurus Besar NU KH. Said Agil Siradj melantik 31 Dai Kamtibmas Polres Metro Bekasi Kota, Selasa (5/1/2021).

Selain Kapolda Metro Jaya dan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj, turut hadir dalam acara pelantikan ini Walikota Bekasi Rahmat Effendi, Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Wijonarko dan Dandim 0507 Letkol Arm Iwan Apriyanto.

"Para ulama ini kita wadahi menjadi Dai Kamtibmas yang memberikan cermah wawasan kebangsaan. Diharapkan dalam pelaksanaannya lebih maksimal," ungkap Kombes Widjonarko.

Acara pelantikan Dai Kamtibmas Polres Metro Bekasi Kota. (Foto: PMJ News).
Acara pelantikan Dai Kamtibmas Polres Metro Bekasi Kota. (Foto: PMJ News).

Wijanarko menjelaskan Dai Kamtibmas sudah disusun secara organisasi berjumlah 31 orang. Mereka terdiri dari berbagai kalangan seperti kalangan NU, Muhammadiyah, dan aktif juga di Majelis Ulama Indonesia.

"Dan ada dari Dewan Masjid Indonesia, pimpinan beberapa pondok pesantren. Dengan kehadiran mereka diharapkan akan menambah wawasan, kemudian juga dalam pelaksanaan tugas bisa lebih variatif," tuturnya.

Kegiatan mereka selama ini, kata Widjonarko, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dalam kegiatan keagamaan. Baik itu pada saat menjadi khotib, sholat jumat, kemudian kegiatan ceramah, atau kegiatan keagamaan lainnya .

"Dengan adanya Dai Kamtibmas kita bisa menitipkan pesan kamtibmas sehingga apa-apa yang menjadi kebijakan pemerintah pusat dan daerah tentunya juga wilayah Kota Bekasi ini juga bisa tersampaikan," tukasnya.

BERITA TERKAIT