test

News

Jumat, 28 Februari 2020 15:15 WIB

TNI/Polri Bahu Membahu Beri Bantuan Korban Banjir di Sukatani dan Kedungwaringin

Editor: Ferro Maulana

Anggota Polres Metro Bekasi pantau posko banjir dan dapur umum di wilayah Sukatani. (Foto: PMJ News).

PMJ - Anggota Bhabinkamtibmas Desa Sukamulya dan Bhabinkamtibmas Polsek Kedungwaringin, dibawah pimpinan Kapolrestro Bekasi, Kombes Pol Hendra Gunawan, S .I .K., M.Si. melaksanakan giat pantau posko banjir, dapur umum dan pembagian makanan untuk korban yang terdampak banjir di wilayah Bekasi, pada Kamis (27/01/2020).

Bhabinkamtibmas Desa Sukamulya yang dipimpin oleh Bripka Yayan Sofyan, melakukan pemantauan posko banjir dan dapur umum di Kampung Gandu Rt.01/01, Desa Sukamulya, Sukatani.

Kegiatan tersebut juga diikuti oleh Anggota Koranmil Sukatani Kopda, Pihak Kecamatan Sukatani, Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat Sukatani, Tenaga Kesejahteraan Sosial Sukatani, dan Dinas Sosial.

“Kami melaksanakan kunjungan bersama TKSK dan PSM dalam rangka pantau kegiatan dapur umum, dan penyaluran bantuan untuk warga korban banjir di kecamatan Sukatani,” ungkap Kapolrestro Bekasi, Hendra Gunawan saat dikonfirmasi, Jumat (28/02/2020).

Bhabinkamtibmas Polsek kedungwaringin bagikan makanan untuk korban banjir. (Foto: PMJ News).

“Adapun jenis bantuannya, berupa nasi siap saji (nasi, telur goreng dadar , mie goreng) sekitar 1000 bungkus yang kemudian di distribusikan bersama  ustad Jaelani untuk empat titik banjir, yaitu Perum BKI, Perum Gardenia Dsesa Sukamulya, Perum sukadarma dan Kampung Ceger,” sambungnya

Sementara di Kampung Bojong Rt001/001, Desa Bojongsari, Kedungwaringin, Bekasi, Bhabinkamtibmas Polsek kedungwaringin juga melakukan giat pembagian makanan untuk korban banjir.

Kegiatan ini berjalan didampingi oleh Aipda Hailani selaku Bhabinkamtibmas Desa Bojongsari, Aparatur Desa Bojongsari, Bhabinsa Koramil serta masyarakat setempat.

“Di kampung ini, kami membagikan sembako, serta makanan kepada masyarakat pasca banjir yang melanda Kampung Bojong, Desa Bojongsari,” Pungkas Hendra. (FNI/ FER)

BERITA TERKAIT