logo-pmjnews.com

News

Jumat, 8 November 2024 11:06 WIB

Sejak Kemarin, KAI Buka Pemesanan Tiket Kereta untuk Natal dan Tahun Baru

Editor: Hadi Ismanto

Kereta Api Jarak Jauh keberangkatan Stasiun Gambir. (Foto: PMJ News)
Kereta Api Jarak Jauh keberangkatan Stasiun Gambir. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS - PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah membuka pemesanan tiket kereta api pada Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025 untuk H-45 sebelum tanggal keberangkatan. Pemesanan dibuka mulai 7 November 2024 untuk keberangkatan 22 Desember 2024.

"Dan untuk Jumat (8/11), pelanggan dapat memesan tiket untuk keberangkatan tanggal 23 Desember 2024, dan seterusnya mengikuti pola pemesanan H-45," jelas Vice President of Public Relations KAI Anne Purba dikutip pada Jumat (8/11/2024).

Anne mengungkapkan, untuk tiket libur Nataru dapat dibeli melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id. Selain itu, pemesanan juga dapat dilakukan di seluruh channel resmi lainnya.

"Kami mengimbau para pelanggan agar teliti memastikan tanggal keberangkatan, rute perjalanan, dan data diri diinput dengan benar saat melakukan pemesanan," tuturnya.

"Rencanakan perjalanan Anda dengan baik, termasuk memperkirakan waktu perjalanan menuju stasiun agar terhindar dari keterlambatan," sambungnya.

Lebih lanjut Anne juga meminta masyarakat yang akan melakukan perjalanan liburan untuk memesan tiket kereta api jauh-jauh hari. Terutama untuk tanggal keberangkatan favorit, agar tidak kehabisan tiket.

"Liburan Nataru kali ini akan memberikan pengalaman yang lebih istimewa dengan hadirnya kereta New Generation yang menawarkan kenyamanan dan pengalaman perjalanan yang lebih baik," terangnya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai penjualan tiket pada periode Nataru 2024/2025, pelanggan dapat menghubungi Customer Service di stasiun atau Contact Center KAI di nomor telepon 121, WhatsApp 08111-2111-121, email [email protected], atau media sosial KAI121.

BERITA TERKAIT