Selasa, 4 Oktober 2022 11:41 WIB
Apel P20, Kapolda Metro: Wujudkan Indonesia Tangguh Semangat Gotong Royong
Editor: Fitriawan Ginting
Penulis: Fajar Ramadhan
PMJ NEWS - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran memimpin apel gelar pasukan Parliamentary Speakers Summit (P20) yang dilaksanakan di Lapangan Presisi Polda Metro Jaya hari ini Selasa (4/10/2022).
“Ini merupakan sebuah kepercayaan dan suatu kehormatan bagi negara Indonesia untuk dapat berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi dunia,” ujar Fadil dalam sambutannya, Selasa (4/10/2022).
“Serta turut serta dalam membangun tata kelola dunia yang lebih sehat, adil dan berkelanjutan yang berdasarkan kepada kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial,” sambungnya.
Fadil menambahkan, dengan keterlibatan Indonesia dalam kegiatan tersebut diharapkan dapat memberi dampak positif dari kerja sama sebagai suatu bentuk nyata.
“Indonesia diharapkan mampu untuk dapat merangkul, dan mengajak negara-negara G20 untuk membangun kolaborasi dan menggalang kekuatan sehingga G20 ini, dapat meyakinkan kepada masyarakat dunia, bahwa dampak positif dari kerjasama G20 adalah suatu bentuk nyata,” jelasnya.
“Tentunya pemulihan suatu negara merupakan peran dari kita bersama untuk saling bahu membahu mewujudkannya. Dengan bergerak bersama, kita wujudkan Indonesia yang lebih tangguh dalam semangat gotong royong,” tandasnya.