test

Olahraga

Jumat, 8 Mei 2020 07:03 WIB

Striker Juventus Ini Sukses Kalahkan Virus Corona

Editor: Ferro Maulana

Paulo Dybala. (Foto: Dok Net)

PMJ - Lama berjuang memulihkan diri, striker Paulo Dybala akhirnya dinyatakan sembuh dari virus corona (Covid-19).

Dybala divonis positif terinfeksi virus corona pada 21 Maret 2020 lalu. Dybala pun menjadi pemain Juventus ketiga yang positif Covid-19 setelah Daniele Rugani dan Blaise Matuidi.

Sejak saat itu, Dybala menjalani karantina mandiri di rumahnya. Bersama sang kekasih, Oriana Sabatini, penyerang asal Argentina itu berjuang untuk sembuh.

Pasca dilakukan beberapa kali tes, virus yang dikenal dengan sebutan covid-19 tersebut cukup sulit dikalahkan. Tetapi, kabar baik akhirnya muncul usai Si Nyonya Tua merilis pernyataan resmi yang memastikan bahwa pemain 26 tahun itu dipastikan sudah terbebas dari virus Corona.

“Paulo Dybala menjalani, sesuai dengan protokol, sebuah pemeriksan ganda dengan tes diagnostik (swab) untuk virus corona-Covid 19, yang hasilnya negatif. Dengan demikian, sang bomber telah sembuh dan tidak lagi diwajibkan menjalani isolasi mandiri,” demikian keterangan di website resmi Juventus.

Rugani dan Matuidi sendiri sudah dinyatakan sembuh sejak 15 April 2020 kemarin.

Dybala kemudian meluapkan kebahagiaannya melalui sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya. Sambil membentangkan tangan, terlihat senyum merona dari pemain berjuluk La Joya tersebut.

“Wajahku mengatakan segalanya, aku akhirnya sembuh dari COVID-19!” tulisnya gembira.

Dengan kepastian pulih tersebut, Dybala pun sudah bisa meninggalkan isolasi mandiri dan bisa bergabung latihan bersama skuad Juventus dalam waktu dekat. (FER)

BERITA TERKAIT