News
Redaksi | 12 Jan 2021
5 Fakta Terkini Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ-182

Ada 50 Penumpang & 12 Kru Pesawat

Penumpang kecelakaan Sriwijaya Air tujuan Jakarta - Pontianak mencapai 50 orang penumpang bersama 12 orang kru kabin.

Pesawat Dipastikan Jatuh

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, memastikan Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 jatuh di perairan Kepulauan Seribu dekat Pulau Laki.

Jenis Boeing 737-500

pesawat SJ182 yang hilang kontak tersebut merupakan pesawat Boeing 737-500 klasik pertama kali terbang pada Mei 1994 alias sudah berumur 26 tahun.

Hilang 4 Menit Pasca Lepas Landas

Dilansir melalui akun Twitter Flightradar24, disebutkan bahwa ketinggian pesawat Sriwijaya Air tersebut berkurang 10.000 kaki dalam waktu 1 menit.

Sriwijaya Air JTY-182 Hilang Kontak

Pesawat dengan nomor penerbangan SJ-182 tersebut hilang kontak saat di ketinggian 11.000 kaki ketika sedang naik menuju 13.000 kaki.