test

Politik

Rabu, 6 Maret 2019 10:43 WIB

Kata Ratna Sarumpaet Soal Salam Dua Jari di PN Jaksel

Editor: Redaksi

Ratna Sarumpaet bersama putrinya di Rutan Polda Metro Jaya. (Foto: FJR/ PMJ)
PMJ – Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) kembali akan menggelar sidang terdakwa Ratna Sarumpaet (RS) dengan agenda persidangan mendengarkan eksepsi. Ratna yang berangkat dari Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya, didampingi anaknya Atiqah Hasiholan. Di sidang perdana Ratna sempat membuat heboh terkait mengacungkan salam dua jari kepada awak media. [caption id="attachment_16364" align="alignnone" width="1280"] Ratna Sarumpaet bersama putrinya di Rutan Polda Metro Jaya. (Foto: FJR/ PMJ)[/caption] Saat disinggung mengenai soal dua jari tersebut, ratna mengatakan bahwa tidak ada sangkut paut terhadap politik di Tanah Air. "Jari seperti ini (menunjukan kepada awak media, red)... Saya orang Islam ya," kata Ratna, di Dit Reskrimum Polda Metro Jaya, Rabu (06/03/2019). Sekedar informasi, terdakwa kasus hoax penganiayaan, Ratna Sarumpaet selesai menjalani sidang perdana, kemudian mengacungkan salam dua jari. Sidang perdana Ratna Sarumpaet dengan agenda pembacaan dakwaan berlangsung di Pengadilan Negeri (PN) Jaksel, Jl Ampera Raya, Kamis (28/2/2019). Setelah dakwaan dibacakan, Ratna sempat bicara dan menyatakan kasusnya ini terkait dengan politik. (FJR/ FER).

BERITA TERKAIT