test

Politik

Senin, 3 Oktober 2022 19:42 WIB

Pemerintah Bentuk Tim Gabungan Independen Tragedi Kanjuruhan

Editor: Ferro Maulana

Penulis: Fajar Ramadhan

Menkopolhukam Mahfud MD. (Foto: Dok Net)

PMJ NEWS -  Pemerintah resmi membentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) Tragedi Kanjuruhan yang diketuai oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD.

“Timnya akan diumumkan sekarang,” ujar Mahfud dalam keterangannya, Senin (3/10/2022).

Tim Gabungan tersebut berisi diantaranya pejabat pemerintah, jurnalis, pengamat, hingga mantan pemain sepakbola.

Berikut daftar lengkap TGIPF Tragedi Kanjuruhan:

Ketua: Menko Polhukam, Mahfud Md

Wakil Ketua: Menpora, Zainuddin Amali

Sekretaris: Mantan Jampidum, Nur Rochmad. 

Anggota:
1. Prof Rhenald Kasali (Akademisi UI)
2. Prof Sumaryanto (Rektor UNY)
3. Akmal Marhali (Pengamat Olahraga)
4. Anton Sanjoyo (Jurnalis Olahraga)
5. Nugroho Setiawan (Mantan Pengurus PSSI dengan lisensi FIFA)
6. Letjen TNI (Purn) Doni Monardo (Mantan Kepala BNPB)
7. Mayjen TNI (Purn) Suwarno (Wakil Ketum I KONI)
8. Irjen Pol (Purn) Sri Handayani (Mantan Wakapolda Kalimantan Barat)
9. Laode M Syarif (Mantan pimpinan KPK)
10. Kurniawan Dwi Yulianto (Mantan pemain sepakbola Tim Nasional/APPI)

BERITA TERKAIT