test

Hukrim

Selasa, 17 Mei 2022 18:02 WIB

Barang Bukti Penangkapan 24 Teroris MIT Poso, Polri: Ada Senapan dan Panah

Editor: Ferro Maulana

Penulis: Yeni Lestari

Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dan jajarannya. (Foto: PMJ News/ Yeni)

PMJ NEWS -  Sebanyak 24 tersangka teroris kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso yang juga pendukung ISIS telah ditangkap tim Densus 88 Anti-teror Polri pada Senin, 16 Mei 2022 lalu.

Dari penangkapan tersebut, beragam barang bukti telah berhasil diamankan dari kediaman para tersangka teroris MIT Poso.

"Ini adalah barang bukti yang diamankan dari hasil penggeledahan di rumah tersangka," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Selasa (17/5/2022).

Keterangan Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dan jajarannya. (Foto: PMJ News/ Yeni).
Keterangan Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dan jajarannya. (Foto: PMJ News/ Yeni).

Barang bukti tersebut antara lain, delapan pucuk senapan PCP, peredam dan penyangga, satu pucuk senapan PCP merah hitam, satu pucuk senjata api revolver.

"Dua buah magasin m16, lalu 244 butir amunisi kaliber 5,56 mm, 10 butir amunisi kaliber 38 spesial, dua bungkus isi peluru mimis dan satu buah panah," sambungnya.

Kemudian, barang bukti lainnya berupa enam buah anak panah, 22 bilah parang, 4 bilah badik, satu buah pisau lipat dan 26 unit handphone.

Mantan Kabag Penum Divisi Humas Polri itu menyatakan barang bukti tersebut diamankan tim Densus 88 Anti-teror Polri dari hasil penggeledahan di kediaman 24 tersangka teroris. Bukan di gudang penyimpanan.

"Bukan gudang ya, jadi ini digeledah di rumah masing-masing. Jadi bukan diamankan di gudang, tapi petugas Densus 88 melakukan penggeledahan di masing-masing rumah tersangka," tutup Ramadhan.

BERITA TERKAIT