test

News

Rabu, 14 April 2021 14:12 WIB

Gempa 5,1 SR Guncang Lebak Banten, Getaran Terasa Sampai Jakarta

Editor: Ferro Maulana

Ilustrasi bencana gempa bumi. (Foto: Dok PMJ News)

PMJ NEWS -  Gempa bumi dengan kekuatan 5,1 skala ritcher (SR) mengguncang wilayah Bayah, Lebak, Banten, Jawa Timur, Rabu (14/4/2021) siang sekira pukul 13.28 WIB.

Badan Metreologi, Klimitologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, titik koordinat gempa berada pada kedalaman 7.39 LS - 105.97 BT.

Getaran gempa turut dirasakan di Kabupaten Sukabumi, Pelabuhan Ratu, sampai Jakarta. Beruntung, getaran gempa dipastikan tak berpotensi tsunami.

"Gempa Magnitudo: 5.1, Kedalaman: 17 km, 14 Apr 2021 13:28:40 WIB, Koordinat: 7.39 LS-105.97 BT (59 km Barat Daya Bayah-Banten), Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG dalam situs resminya, Rabu (14/4/2021).

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan dampak kerusakan. Namun, masyarakat diminta tetap tenang dan tak mudah terpengaruh informasi yang belum diketahui kebenarannya.

BERITA TERKAIT