test

News

Selasa, 8 Desember 2020 10:34 WIB

Setelah Istrinya, Sandiaga Uno Juga Positif Covid-19

Editor: Hadi Ismanto

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno positif Covid-19. (Foto: PMJ News/Instagram)

PMJ NEWS - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno terkonfirmasi posifit Covid-19. Pengumuman ini disampaikannya melalui akun Instagram pribadinya. Ia terpapar virus Corona satu hari setelah istrinya, Nur Asia Uno yang lebih dulu dinyatakan positif.

Seperti dilihat dari laman akun Instagramnya, Selasa (8/12/2020), rekaman suara berdurasi satu menit dan lima detik ini menampilkan foto Sandiaga Uno mengenakan atasan putih polos lengan panjang.

Dalam rekaman itu dijelaskan, Sandiaga Uno dan seluruh penghuni rumah menempuh tes swab. Tes usap ini untuk melacak siapa saja yang positif Covid-19 selain Nur Asia Uno. Kendati begitu, Sandiaga Uno dalam kondisi sehat dan putranya pun dinyatakan negatif Covid-19.

"Setelah melakukan swab test pada hari ini di kediaman saya, sebagai tindak lanjut atas hasil positif Covid-19 Nur Asia kemarin, ternyata hasilnya menunjukkan saya juga positif Covid-19," jelas Sandiaga dalam rekaman tersebut.

"Alhamdulillah hari ini saya dalam kondisi sehat dan tanpa gejala sama seperti Nur Asia. Mohon doanya untuk kesembuhan saya, Nur Asia, dan sekali lagi untuk semua yang berjuang dalam Covid-19,” kata Sandiaga Uno.

Setelah dinyatakan positif, Sandiaga Uno kini menjalani isolasi mandiri terpisah dari putranya dan penghuni rumah lain. Ini untuk mencegah penyebaran virus Corona.

"Saya bersama istri akan melakukan isolasi mandiri," tukasnya.

BERITA TERKAIT