test

Kesehatan

Kamis, 11 Juni 2020 15:58 WIB

Tingkat Kesembuhan Pasien Covid-19 Riau dan Aceh Tertinggi di Indonesia

Editor: Ferro Maulana

Data pasien covid-19 di Indonesia. (Foto: PMJ News/ Ilustrasi/ FIF)

PMJ - Tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di Provinsi Riau pada 10 Juni 2020 merupakan tertinggi di Indonesia yaitu mencapai 89,17 persen.

Menurut data Gugus Tugas Penanggulangan COVID-19 Provinsi Riau, di kota Pekanbaru, hari ini Kamis (11/06/2020), dimana tingkat kesembuhan Riau paling tinggi dari 34 provinsi yang terkonfirmasi terjadi kasus positif COVID-19 di Tanah Air. Sementara itu, peringkat kedua yang memiliki tingkat kesembuhan tertinggi, adalah Provinsi Aceh.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliana Nazir menjelaskan pagi ini jumlah kasus positif Covid-19 total terdapat 120 kasus. Sebelumnya, Rabu (10/06/2020) kemarin, tidak ada penambahan kasus positif yang baru.

“Jumlah positif 120 kasus dengan rincian tujuh dirawat, 107 sehat dan sudah dipulangkan, dan enam meninggal dunia,” tuturnya saat dikonfirmasi wartawan.

Kemudian, jumlah pasien dalam pemantauan (PDP) yang masih dirawat berjumlah 49 orang. PDP yang sudah dinyatakan negatif Covid-19 dan dipulangkan berjumlah 1.328 orang. Sedangkan, yang meninggal dunia berjumlah 164 orang. Total PDP berjumlah 1.541 orang.

Selanjutnya, jumlah orang dalam pemantauan (ODP) dalam pemantauan dan harus melakukan karantina mandiri berjumlah 3.771 orang. ODP sudah selesai pemantauan berjumlah 68.269 orang. (FER).

BERITA TERKAIT