test

Kesehatan

Rabu, 8 Juli 2020 06:30 WIB

Optimis, Aplikasi SEHAD Bantu Warga Jakut Tangani Covid-19

Editor: Ferro Maulana

Kapolres Jakut bersama Jajarannya mengikuti kegiatan sosialisasi teknis penggunaan aplikasi Jakarta Utara yaitu SEHAD . (Foto: PMJ News).

PMJ - Telah berlangsung kegiatan sosialisasi teknis penggunaan aplikasi Jakarta Utara yaitu SEHAD (Semangat Hadapi Covid-19) di Aula Lt. 3 Kantor Kelurahan Sunter Jaya Jl Bentengan IV RW. 005 Kelurahan Sunter Jaya Kecamatan Tanjung Priok Jakarta Utara.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Gugus Tugas Administrasi Kota Jakarta Utara dimana selaku penanggung jawab Wali Kota Jakarta Utara Sigit Widjatmoko, A.P, M.Si.

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Budhi Herdi Susianto, SH, S.IK, M.Si yang juga turut hadir bersama Jajarannya, mengatakan bahwa masyarakat harus tetap optimis menghadapi Covid – 19.

Menurutnya, terdapat dua aplikasi yang bakal disosialisasikan yaitu yang pertama aplikasi Jakarta Utara SEHAD, digunakan untuk pasien yang terpapar Covid - 19. Lanjutnya, dalam aplikasi tersebut terdapat panggilan darurat untuk tenaga medis, check list harian isolasi dan bansos yang diterima.

“Aplikasi ini juga dapat mengontrol keberadaan warga yang positif Covid – 19. Kemudian aplikasi Pantau Jakarta Utara SEHAD yang lebih dikedepankan untuk Gugus Tugas Kota Administrasi Jakarta Utara. Dalam aplikasi tersebut kita dapat melihat grafik jumlah pasien positif per wilayah, grafik pasien penerima bansos serta penentuan titik isolasi oleh Bhabinkamtibmas,” papar Budhi.  

“Kita juga dapat memantau jumlah penerima bansos di wilayah kita. Kita mengharapkan teknologi hadir untuk membantu kita menghadapi Covid - 19, mudah - mudahan Jakarta Utara menjadi pilot project bebas dari Covid – 19,” harapnya menutup pembicaraan. (FER).

BERITA TERKAIT