test

News

Selasa, 24 Desember 2019 12:14 WIB

Bus Terjun ke Jurang di Pagar Alam, 25 Penumpang Tewas

Editor: Ferro Maulana

Kondisi bus Sriwijaya yang terjun ke jurang di Pagar Alam, Sunatera Selatan (Foto: AFP)

PMJ - Bus PO Sriwijaya jurusan Bengkulu-Kota Palembang mengalami kecelakaan tunggal di Pagar Alam, Lahat, Sumatera Selatan. Bus tersebut terjun ke jurang setinggi 150 meter dan tercebur ke sungai. Setidaknya, peristiwa ini memakan korban 25 orang.

Kabid Humas Polda Sumatera Selatan, Kombes Supriadi menyebut peristiwa tersebut terjadi di Jalan Lintas Pagar Alam-Lahat Km 9, pada Senin 23 Desember 2019, sekitar pukul 23.15 WIB. Sebelum terjun bebas, bus sempat menghantam dinding pembatas.

"Bus menabrak dinding penahan tikungan Lematang Indah sehingga masuk ke dalam jurang kurang lebih 150 meter dan jatuh ke dasar aliran sungai Lematang," ungkap Kombes Supriadi, Selasa (24/12/2019).

Selain 24 korban tewas, menurut Supriadi, ada dua penumpang bus luka berat dan 11 lainnya luka ringan. Korban kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Basemah. "Korban luka selamat ada 13 dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Besemah Pagar Alam," ujarnya.

Tim SAR gabungan saat ini tengah melakukan proses evakuasi. Tim terdiri dari Rescue Pos SAR Pagar Alam, Polres Pagar Alam, Satpol PP, BPBD dan Tagana Pagar Alam. Evakuasi salah satunya dilakukan dengan menyusuri sungai, karena diduga ada korban terbawa arus.

Untuk sementara ini, 13 penumpang bus Sriwijaya dapat dievakuasi dan yang lainnya masih dalam pencarian. Untuk bus sendiri, kini masih ada dalam Sungai Lematang, Pagar Alam, dan belum dapat dievakuasi.(Hdi)

BERITA TERKAIT