test

Politik

Selasa, 5 Mei 2020 10:32 WIB

Istana: Insya Allah Almarhum Didi Kempot Husnul Khotimah

Editor: Ferro Maulana

Juru Bicara Istana Presiden Fadjroel Rachman. (Foto: Dok Net)

PMJ – Wafatnya penyanyi legendaris campursari Didi Prasetyo atau yang lebih populer dengan nama Didi Kempot mengguncang dunia hiburan Tanah Air. Ungkapan duka cita pun mengalir dari berbagai lapisan masyarakat, termasuk dari Istana Negara.

Juru Bicara Istana Presiden Fadjroel Rachman menyampaikan rasa belasungkawanya terhadap meninggalnya Almarhum.

"Innalillahi Wa Innalillahirojiun, mengucapkan duka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya Almarhum Didi Kempot. Insya Allah Almarhum husnul khotimah," tutur  Fadjroel, di Jakarta, Selasa (05/05/2020).

Fadjroel mengenang aktivitas Didi Kempot yang sebelumnya juga membantu pemerintah untuk mengimbau masyarakat agar tak mudik selama pandemi wabah virus corona serta membantu melakukan penggalangan dana bagi warga terdampak. Atas upaya Didi Kempot, Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun menyampaikan apresiasi dan terimakasihnya kepada Almarhum.

"Inisiatif Gotong Royong Kemanusiaan Almarhum Didi Kempot tersebut sangat dihargai, dan sumbangan kreatif Almarhum dalam dunia musik Indonesia sangat dihormati ~ #Jubir," tuturnya.

Sekedar informasi, meninggalnya Didi Kempot pun menjadi trending topic di twitter pada Selasa pagi ini. Seluruh masyarakat juga menyampaikan ucapan dukacitanya. Seperti diketahui, Didi Kempot meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) Kasih Ibu Solo, Selasa (05/05/2020) pagi. Penyanyi yang mempunyai julukan "The God Father of Broken Heart" atau Lord Didi menghembuskan nafas terakhir pada pukul 07.45 WIB.

"Betul, meninggal pukul 07.45 WIB," ungkap Asisten Humas RS Kasih Ibu Solo, Divan Fernandez. (FER).

BERITA TERKAIT